8.19 Keplok
Salah satu keunikan Gamelan Jawa adalah penggunaan Keplok. Dalam Bahasa Jawa, Keplok diartikan sebagai tepuk tangan. Dalam Gamelan Jawa, Keplok merupakan gaya tepuk tangan yang membentuk suatu ritme tertentu. Keplok tidak dilakukan sesuka hati, melainkan mengikuti suatu pola tertentu. Keplok umumnya dilakukan oleh lebih dari satu pengrawit dengan pola imbal / saling menimpali antara satu dengan lainnya. Dalam Gamelan Jawa, Keplok digolongkan ke dalam ricikan struktural. Artinya, Keplok digunakan untuk membangun aspek tempo atau dinamika dari lagu.
Kepustakaan
- Richard, P. (2005) A Gamelan Manual: A Player’s Guide to the Central Javanese Gamelan, p. 213. (diakses dari https://p2k.stekom.ac.id/ensiklopedia/Keplok pada tanggal 3 Mei 2024)